
Pemanfaatan Internet Of Things (Iot) Untuk Konservasi Penyu Laut

Program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dengan tema “Pemanfaatan Internet of Things (IoT) untuk Konservasi Penyu Laut” telah dilaksanakan di Konservasi Penyu Pantai Pelangi, Parangtritis, Bantul, Yogyakarta, sepanjang periode enam bulan, dengan puncak kegiatan pada tanggal 30 Mei 2025 diketuai oleh Dr. Vera Suryani, S.T., M.T. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam konservasi penyu dengan memperkenalkan teknologi monitoring suhu dan kelembaban sarang berbasis IoT. Mengingat suhu dan kelembaban sangat berpengaruh terhadap keberhasilan penetasan telur penyu, masyarakat diberi pelatihan untuk memahami pentingnya parameter tersebut sekaligus cara pengelolaannya.
Program diawali dengan analisis kebutuhan, dilanjutkan penyuluhan, demonstrasi alat, dan pelatihan praktis. Alat monitoring berbasis Arduino yang diberikan memungkinkan pemantauan kondisi sarang secara real-time sehingga dapat mencegah kegagalan penetasan. Kegiatan ini melibatkan kolaborasi antara masyarakat lokal, Yayasan Aksi Konservasi Yogyakarta (YAKY), Dinas Kelautan dan Perikanan, BKSDA DIY, dan Universitas Telkom.

Sebagai luaran, program ini menghasilkan publikasi ilmiah, publikasi media massa, video dokumentasi, serta prototipe alat monitoring yang diserahkan kepada mitra konservasi. Perwakilan mitra, Daru Aji Saputro dari Ketua Yayasan Aksi Konservasi Yogyakarta (YAKY), menyambut baik inovasi teknologi ini yang dinilai mampu meningkatkan efektivitas konservasi penyu secara berkelanjutan. Kegiatan ini sekaligus menjadi langkah awal pengembangan konservasi penyu berbasis teknologi yang lebih adaptif ke depannya.
