Pengabdian Masyarakat Pelatihan Peningkatan Aspek Motorik dan Keseimbangan bagi Siswa TK Al Ghiffari, Bandung Menggunakan Internet of Things (IoT)

Pengabdian Masyarakat Pelatihan Peningkatan Aspek Motorik dan Keseimbangan bagi Siswa TK Al Ghiffari, Bandung Menggunakan Internet of Things (IoT)

Perkembangan fisik motorik merupakan pengendalian gerak tubuh melalui urat saraf, pusat saraf dan otot yang dapat dikoordinir. Perkembangan motorik ini merupakan hal yang mendasar dari aspek-aspek perkembangan lainnya. Perkembangan ini akan pada meningkat seiring dengan kematangan otot dan syaraf pada tubuh anak. Saat pandemi, kegiatan fisik berkurang drastis, karena anak-anak lebih banyak beraktivitas di dalam rumah. TK Al Ghifari merupakan salah satu lembaga pendidikan yang mendukung pembelajaran pengembangan motorik pada anak. Untuk mendukung pembelajaran perkembangan motorik anak, dibutuhkan perangkat yang berguna untuk menstimulasi aspek motorik dan keseimbangan anak berkembang secara optimal. Oleh karena itu, pengabdian masyarakat yang diketuai oleh Dr. Vera Suryani melaksanakan pembuatan perangkat bantu serta pelatihan penggunaan perangkat dan metode untuk meningkatkan aspek motorik dan keseimbangan anak usia pra sekolah dan TK. Dari hasil survey yang diberikan kepada mitra PkM menunjukkan bahwa kepuasan mitra terhadap kemudahan instalasi sebesar 90%, menudahan penggunaan sebesar 100%, kualitas perangkat sebesar 100%, dan aspek kebermanfaatan sebesar 80%.

Figure : Pelaksanaan Kegiatan Pengabdian Masyarakat Pelatihan Peningkatan Aspek Motorik dan Keseimbangan bagi Siswa TK Al Ghiffari, Bandung Menggunakan Internet of Things (IoT)
Video pelaksanaan Kegiatan Pengabdian Masyarakat Pelatihan Peningkatan Aspek Motorik dan Keseimbangan bagi Siswa TK Al Ghiffari, Bandung Menggunakan Internet of Things (IoT)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *